Friday, 3 January 2020

Nama-Nama Negara Di Benua Eropa

Secara geografis Benua Eropa terletak 10 derajat Bujur Barat - 66 derajat Bujur Timur dan
34 derajat Lintang Utara – 71 derajat Lintang Utara. Luas Benua yang juga dikenal dengan nama Benua Biru ini adalah 10.507.630 km persegi. Benua Eropa berbatasan di sebelah Barat dengan Samudra Atlantik, sebelah Utara dengn Samudra Arktik, di sebelah Timur dengan Benua Asia dan di sebelah Selatan berbatasan dengan Laut Tengah dan Laut
Hitam. Mayoritas penduduk Benua Eropa merupakan bangsa dari Ras Kaukasoid dengan ciri-ciri kulit putih dan berambut pirang. 

Ada lima kelompok penduduk di Benua eropa, yang pertama adalah Suku Bangsa Alpina dengan ciri-ciri berambut pirang dan bermata coklat, mereka berasal dari wilayah tengah, seperti Perancis, Belgia dan Swiss. Lalu yang kedua Suku Bangsa Slavia dengan ciri-ciri bermata abu- abu biru,
rambut pirang keputih-putihan. Mereka berasal dari negara Rusia, Slovakia dan Bulgaria. Yang ketiga adalah Suku Bangsa Dinara dengan ciri-ciri berambut gelap, dan biasanya mereka berasal dari Rumania. Yang keempat ada Suku Bangsa Mediteran dengan ciri-ciri bermata agak kecoklatan, rambut hitam bergelombang, mereka berasal dari Spanyol, Italia dan Yunani. Dan yang kelima adalah Suku Bangsa Nordik dengan ciri-ciri bermata biru dan berambut sangat pirang. Mereka tinggal di wilayah utara seperti Jerman dan Belanda. 

Baiklah, setelah kami bahas sedikit mengenai profil Benua Eropa, selanjutnya kami tampilkan daftar negara-negara di Benua Eropa beserta ibukotanya, mari kita simak! 

* EROPA BARAT
* Jerman - Berlin
* Perancis - Paris
* Belanda - Amsterdam
* Belgia - Brussel
* Austria - Wina
* Swiss - Bern
* Luksemburg - Luxembourg City
* Monako - Monako
* Liechtenstein - Vaduz. 

EROPA TIMUR
* Rusia - Moskow
* Ukraina - Kiev
* Polandia - Warsawa
* Rumania - Bucharest
* Republik Ceko - Praha
* Hungaria - Budapest
* Belarus - Minsk
* Bulgaria - Sofia
* Slovakia - Bratislava
* Moldova - Chisinau
* Georgia - Tbilisi. 

EROPA SELATAN
* Italia - Roma
* Spanyol - Madrid
* Yunani - Athena
* Portugal - Lisbon
* Serbia - Belgrade
* Kroasia - Zagreb
* Bosnia & Herzegovina - Sarajevo
* Albania - Tirana
* Makedonia - Skopje
* Slovenia - Ljubljana
* Montenegro - Podgorica
* Malta - Valletta
* Andora - Andorra la Vella
* San Marino - San Marino
* Vatikan - Vatikan City
* Ciprus - Nicosia. 

EROPA UTARA
* Inggris - London 
* Skotlandia - Edinburgh 
* Wales - Cardiff 
* Irlandia Utara - Belfast
* Swedia - Stockholm
* Denmark - Kopenhagen
* Finlandia - Helsinki
* Norwegia - Oslo
* Irlandia - Dublin
* Lithuania - Vilnius 
* Latvia - Riga
* Estonia - Talinn
* Islandia Reykjavik. 

Demikianlah sobat, postingan kami mengenai daftar nama-nama negara yang ada di benua Eropa beserta ibukotanya, jika ada kesempatan, kamipun akan menampilkan daftar negara-negara yang ada di benua yang lainnya seperti Asia, Afrika, Amerka serta Australia dan Oceania.